Facebook

Sunday, July 17, 2016

Fakta Tersembunyi Dari Seekor Belut Listrik

Fakta Tersembunyi Dari Seekor Belut Listrik
Fakta Tersembunyi Dari Seekor Belut Listrik

Cuap-Cuap Berita – Seekor belut listrik tentu saja menjadi satu hewan yang memiliki keunikan dimana dari tubuhnya mampu mengeluarkan aliran energi listrik. Tetapi sebenarnya tidak hanya itu saja, masih ada beberapa seluk beluk seputar makhluk air tawar ini masih belum diungkap ke publik. Lalu apa saja fakta tersembunyi dari seekor belut listrik?

Fakta Tersembunyi Seekor Belut Listrik

Dilansir dari Mental Floss, hewan belut listrik ini ternyata tidak masih dalam kategori belut sungguhan. Mereka adalah anggota di dalam keluarga ikan pisau. Hewan dengan keunggulan mampu mengalirkan energi listrik berasal dari sungai di Amerika Selatan dan tidak menghabiskan waktu hidup di dalam air saja dimana mereka sesekali harus keluar ke permukaan untuk bernafas.

Tidak hanya itu, semua organ vital di belut listrik dijejalkan ke dalam 20% bagian depan tubuh kemudian sisanya dikemas lagi dengan 6.000 sel yang bertindak sebagai baterai kecil. Nantinya dengan banyak sel tubuh tersebut ditujukan untuk listrik maka tidak heran jika belut listrik mampu mengeluarkan energy lebih dari 600 volt. 

Satu lagi keunikan dari belut listrik ini adalah tidak bisa melihat apa yang mereka kejutkan karena sebagian besar mata dari belut tersebut buta sehingga harus menggunakan radar dengan layaknya sistem pulsa elektrik untuk menemukan makanan. Untuk melindungi tubuh dari luar, kulit belut listrik ini sangat tebal, namun ketika  terlukan tubuh mereka bisa terkena listrik yang dikeluarkan tubuh. 

Meski tidak ada kejadian mengenai tersengatnya manusia oleh belut listrik ini, bagi Anda yang menjumpai belut listrik ini sebaiknya menghindarinya.

0 komentar:

Post a Comment