Facebook

Wednesday, August 3, 2016

Berita Teknologi : Asus Rilis Tablet Kelas Premium, ZenPad 3 8.0

Berita Teknologi : Asus Rilis Tablet Kelas Premium, ZenPad 3 8.0
Berita Teknologi : Asus Rilis Tablet Kelas Premium, ZenPad 3 8.0
CuapCuapBerita – Satu produsen smartphone sekaligus tablet ternama yakni Asus sudah memberikan sebuah produk baru ke pasaran belum lama ini dengan nama ZenPad 3 8.0. Memang jika dilihat dari luarnya, desain dari tablet baru tersebut mirip dengan seri ZenPad Z8 yang sudah dirilis pada awal 2016 lalu.

Spesifikasi dari tablet baru Asus tersebut sangat memperhatikan detail dari luar dan dalam. Terlihat dari ukuran layarnya sendiri sebesar 7,9 inchi beresolusi 1536 x 2040 pixels. Bahkan Asus juga memberikan teknologi Asus Visual Master dan Asus Tru2Life. 

Sedangkan dari bagian dapur pacunya sendiri diberikan chipset Snapdragon 650 SoC atau System on Chips, GPU Adreno 510 GPU, processor berkecepatan hexa core CPU, dan RAM sebesar 2GB. Untuk kapasitas memori internalnya diberikan sebesar 16GB, tetapi untuk varian kedua sedikit berbeda pada kapasitas RAM sebesar 4GB dengan mengusung memori internal sebesar 32GB bahkan bisa diperluas lagi mencapai 128GB dengan perangkat microSD.

Pada bagian kamera, Asus memberikan sistem dual kamera dimana pada bagian belakang diberikan resolusi sebesar 8MP tanpa bantuan LED flash, sedangkan di bagian depan sebesar 2MP dengan dibekali kapasitas baterai sebesar 4,680 mAh. 

Untuk konektivitasnya sendiri sudah didukung oleh jaringan 4G LTE dan USB Type C untuk memindahkan data. Harga dari produk tablet kelas premium dari Asus ini dibanderol sebesar 3,2 juta Rupiah.

0 komentar:

Post a Comment